Tingginya penurunan tutupan hutan yang berdampak pada bencana ekologis, hilangnya sumber kehidupan, serta pelanggaran hak asasi manusia yang massif terjadi di Papua, dan masih terus berlanjut hingga saat ini adalah fakta (kenyataan), buruk yang melanda kehidupan masyarakat / Orang Asli Papua.
Dalam berbagai kesempatan, Walhi telah menyampaikan betapa penting lingkungan hidup bagi masyarakat, baik secara nasional maupun daerah agar para pihak pemangku kepentingan segera mengurangi resiko bencana dan memberi ruang / akses bagi masyarakat sekitar hutan guna mengelola hutannya dengan pengetahuan kearifan lokal.